Nutuak Lebuak Kupi Pakai Lesung (Menumbuk Kopi Menggunakan Lesung)
Kopi adalah minuman hasil seduhan biji kopi yang telah disangrai dan dihaluskan menjadi bubuk. Kopi merupakan salah satu komoditas di dunia yang dibudidayakan lebih dari 50 negara. Dua spesies pohon kopi yang dikenal secara umum yaitu Kopi Robusta dan Kopi Arabika.
Kopi inilah yang menjadi salah satu mata pencarian yang sangat menunjang penghasilan masyarakat desa lubuk resam selain juga menggarap sawah.
Kopi yang sudah dihasilkan di perkebunan para petani akan diolah. Disanggrai lalu di tumbuk di lesung. Dua orang akan mengangkat penumbuk secara bergantian.